Submit your work, meet writers and drop the ads. Become a member
f Mar 2019
dua insan yang risau
akibat memaksakan
lupa akan adanya sebab akibat
di butakan oleh rasa
menghikayatkan sebuah perpisahan
membiarkan sang waktu bekerja
di tengah hingar bingar kehidupan
Diadema L Amadea Dec 2018
ingin punya teman,
tapi kadang menyebalkan


ingin ditemani,
tapi sering menjauhi.


ingin jadi diri sendiri,
tapi mayoritas memandangnya jijik.

lantas ia menjadi banyak elemen
mencoba cocok pada semua hal
memaksakan diri untuk pantas

tapi tetap saja,
lihat saja ikan dan sapi
sama sama milik sang empuNya
sama sama Rabb yang menciptakan
sama sama Ia yang memberi ruh
ikan diletakan di daratan rumput
sapi diletakan di laut lepas
bagaimana ?

mau seruwet apa kamu mengatur
jika memang tidak pantas yasudah
cari yang disuruhNya pantas untukmu

toh, kualitas lebih diminati daripada kuantitas.
itu kalo aku


gak tau kalo kamu.
kamu bagaiamana ?
Diadema L Amadea Jan 2019
ada yang berkata untuk urusi urusanmu sendiri
ada juga yang menganjurkan kita saling bantu
oiya, kita juga disalahkan karena apapun yang kita pilih
semuanya akan selalu berjalan seperti itu

oiya sebenarnya disini;
tidak ada yang benar benar salah
tidak ada yang benar benar betul
jika dilihat dari banyak sudut pandang

jika memang berkata;
biarlah, orang itu sendiri sendiri
ya harus konsisten
tidak usah memaksakan kehendak suatu makhluk.
tuhannya ? tidak usah ditanya.
tidak sopan.
Atta Aug 2017
Malam hari kau berteriak
'tolong'
dari matamu aku tahu kau butuh sesuatu
untuk kau jadikan alasan untuk terus berjuang

Malam hari itu, kau bungkam
kau memaksakan diri untuk tersenyum
tertawa
alunan suara tak pernah berbohong, sayang
matamu yang sayu itu menangis, sayang...

Ada apa?

Malam hari itu aku berpikir
Ada apa?
Ada apa?

Kamu tahu? Kesedihan seseorang yang disayang itu menular bak penyakit yang arogan mengerogoti badan?

Kamu tahu? Aku tertular?

Dan aku bahagia, setidaknya aku masih punya hati untuk merasakan duka bersama.
ya kalo ngerasa toh maafkan aku tidak sengaja... Kamu punya teman kamu punya keluarga yang bisa mendengarmu. Kamu harusnya lebih kuat. Kamu punya latar belakang yang bisa membuatmu berbuat seenaknya. Kamu menutup mata pun bisa bahagia.


Aku tidak.
B'Artanto May 2019
Ternyata benar,
jarak dan ketidakhadiran fisik adalah alasan mengapa kita menyukai apa yang tidak disukai.

Terkadang paksaan adalah bagian dari hal terindu yang diinginkan manusia;
Bagaimana tidak?
Sejak kapan kau menyukai teh hangat?
Tumis sawi-sawian, bahkan sayur berkuah santan?
Jawabannya sejak kita memiliki jarak dengan ibu.

Saat ketidakmampuan kita untuk melihatnya megiris bawang setiap pagi sehabis subuh
Suaranya yang memekik dari ujung ke ujung.

Kita tidak benar-benar menyukai beberapa hal diatas, kita hanya memaksakan momen agar kita merasa berada pada masa lalu.

Kemudian semakin bertambahnya angka-angka, kita lupa
Jengukan anak-anak adalah vitamin yang ia perlukan
Karena pulang yang sebenar-benarnya adalah saat kita melihat ibu.

B_A
14-15 Mei 2013
nabilah Dec 2019
Mana pernah kau paham tentang perasaanku walau berulang kali sudah kusampaikan. Sekedar mendengar saja tidak. Sudah tau begitu, masih pula aku menaruh pengharapan yang besarnya melebih-lebihi besar nafsu makanku. Kasihan ya melihat naifku ini. Memaksakan sesuatu yang sudah mati.
Aku ini kadang ingin terbahak karena lucunya kisah kamu dan aku, tapi anehnya masih selalu membuatku terpana, seperti terhipnots. Kepalaku yang sekeras batu dan hatiku yang serapuh kulit telur disanding dengan kepalamu yang pula berisikan batu, juga hatimu yang sedingin kutub utara sebelum global warming. Aku dan diriku, dan kamu dengan dirimu. Memang benar mungkin, kita hanya ditemukan untuk saling belajar, bukan untuk berakhir bersatu.
Sebenar-benarnya, kamu adalah yang aku mau. Tapi rasanya permintaanku ini terlalu bertele-tele jika yang ku minta adalah kamu dan tidak ada luka. Karena memilih bersamamu akan selalu satu paket dengan luka dan perih. Aku saja yang sombongnya setengah mati, menutup mata dari ratusan pertanda yang Tuhan berikan.
Atta Apr 2020
lanjutan dari cerita itu, tidak mungkin bahagia

-----

          setelah desember itu, aku tidak pernah berharap lagi
obrolan putih hari itu membuka matamu
obsesi di matamu meredup, sudah tidak ada binar
perlahan memetakan adnan dalam redup
,
           mungkin salahku untuk itu
andai saat itu semua tambo aku tampung
kebas hati saat itu untuk temurun
ujaranku delusi, kamu mengakui

tergusur semua perasaanku
enggan berpindah, memaksakan dengan angan yang indah
rasa sekujur tubuh seperti sudah lepas dari nyawa
gagu untuk mengatakan sebenarnya
andai semua perasaan tetap terkunci pada tempatnya
nafsu dan akal pun mungkin berelegi
gempar, terbanjiri air mata yang tidak ada gunanya
gusar, tidak mau menangkap realita
uzur sudah jantungku

-----

dan untuk semua awalan, aku sungguh minta maaf sudah menganggumu
dari semua kata, tidak ada yang mampu menggambarkan kehancuran total yang kubuat


ditempatmu padang rumput berubah menjadi padi hijau
ditempatku menjadi gurun tandus
dua itu tidak akan menyatukan yang beda
hehe gpp sih

— The End —