Submit your work, meet writers and drop the ads. Become a member
Yukina Hawmie Sep 2016
Janganlah terlena akan pujian-pujian yang mereka utarakan
Karena bisa saja membuatmu terbuai keenakan
Berbangga pada diri seolah kau adalah aktor kawakan
Yang kemudian menjadikanmu manusia haus perhatian
Sekali dua kali mereka tersenyum manis didepanmu
Kemudian mengucapkan rangkaian kata penuh bujuk rayu
Lalu mereka membuatmu terlena dalam rangkaian kata mendayu-dayu
Yang kemudian akan membuat pipimu tersipu-sipu
Siapa yang tahu jika kata-kata itu hanyalah keindahan semu
Membuat hidupmu mungkin malah menjadi semakin kelabu
Kemudian akhirnya kamupun terisak-isak sendu
Karena menyadari bahwa semua itu hanyalah pujian palsu
Percayalah padaku wahai kawan
Janganlah terlena akan pujian-pujian
NURUL AMALIA Aug 2017
putih warna duplikat hatimu
merah merepresentasikan perasaanmu
biru unsur yang menyertaimu setiap hari, cerah!
kuning, tebaran keceriaan yang kau percik selalu
jingga, warnamu yang selalu kurindu
kau membuatku sejuk, dengan hijaumu
merah muda adalah gambaran kasih yang kau beri
akutak sedang memuji pelangi
tak juga coba memikatnya
aku tak sedang menjual kata
tanpa sadar, orang ini sedang mendeskripsikan dirimu
kau tak perlu tersipu
apalagi coba untuk membalikannya
cukup saja dengarkan
jika tak senang, bolehlah tutup saja telingamu
Coco Feb 2019
Di bawah lampu bulan,
Aku sadar kau menatapku
Aku yang tengah tersipu,
Berusaha tetap fokus akan topik pembicaraan

Ditengah emosional, kau menarikku ke pinggir
Berteduh di matamu yang sejuk
Ya. Kau berusaha menurunkan suhunya
Agar tidak sepanas sebelumnya

Masih ada beberapa hal kecil yang ku ingat tentang dulu
Dan ku rindu
Walaupun kau tak ingin mengingatnya

Hanya untuk malam ini
Biarkan ku kirim rindu ku
Aku pernah membaca,
“Kau hiduplah bahagia, untuk rindu ini biar aku yang mengurusnya, karena aku pemiliknya”.

Sekian dan salam rindu.
Galih Prakasiwi Feb 2020
seperti biasa..
suatu rutinitas yang kupikir
tidak akan berubah
hari kemarin, sekarang, ataupun esok
aku melihat mu
duduk di kursi yg sama
di samping jendela yang sama
lelah, tertidur lalu terbangun
lalu bersandar dan menatap langit luar
menantikan sebuah perhentian

tapi hari ini kamu berbeda
aku menangkapmu melirik padaku
lalu membuangnya kearah yg lain
tersipu malu..
dibalik rambutmu
kamu menyembunyikan senyummu

aku pun mulai menerka-nerka
sesuatu yang kupikir tidak biasa
bertanya dalam hati "kamu ini kenapa?"
ya. kita memang selalu bersama
namun tidak pernah bercengkrama
"apakah ini saatnya kita untuk
saling mencairkan suasana?"
Nita Apr 2020
Kuoleskan perona pipi berwarna merah muda di wajahku
Agar ketika bertemu denganmu
Aku bisa menutupi perasaan tersipu malu
Pukul berapa anda datang, tuan?
Sekarang sudah pukul delapan lebih lima
Aku menunggu dengan rasa yang sama
Dan tak lupa bersama puisi milik Joko Pinurbo
Aroma ekstrak parfummu menghampiri
Dengan setangkai bunga di mimpi

— The End —