Submit your work, meet writers and drop the ads. Become a member
Aridea P Oct 2011
Selasa, 15 Juni 2010

Ku ingin s'lamanya
Mendengar indahnya suaramu
Melihat rupawan wajahmu
Ku ingin sekali saja
Menyentuh hangat tubuhmu
Menggenggam erat tanganmu
Memeluk erat tubuhmu
Mencium pipimu

Kakak... Ku ingin s'lamanya
Mengagumi dirimu
Mencintai ragamu
Memiliki jiwamu

Created by. Aridea .P
erik diskin Jan 2019
perjalananmu pasti cukup melelahkan, bahkan menjadi buta pun bisa melihatnya dengan baik. ini, disini, rebahkanlah kekhawatiranmu yang semakin hari menjadi gusar dalam doa-doa yang tabah. akan kuganti dari setiap amin yang kamu titipkan pada malam diam-diam. hati yang kemarin kamu pertaruhkan untuk menemukanku dalam mereka laut yang kesulitan kamu pelajari siapa Tuhannya, yang telah bersusah payah kamu coba taklukkan.

tidak apa-apa. tenggelamlah sesekali, mungkin lima, teguk pilunya, dan pelajari dengan bijak. pada akhirnya, jiwamu yang diberi nama manusia akan piawai membawa diri. paling sedikit, penjaga yang tahu kapan dan untuk apa waktunya sepadan dengan raga yang tersedia.

aku akan menerima sebutan sialan, menyebalkan! dalam hidup bagai keputusasaan jarum dalam jerami dengan senang hati, malah. setidaknya, kamu adalah pelaut yang cukup handal karena aku, dari jatuh-bangun-tenggelam-terbentur-salah nama dan angkatan telepon yang kesalnya harus diangkat.

bahkan, syukurku akan terpenuhi menjadi sebuah tetes melengkapi lautanmu. aku adalah satu tetes yang akan cukup membuatmu rumpang kapan saja, yang akan kamu kejar dengan bodohnya kapan saja. katakan saja terdengar ganjil. siapa peduli. aku tidak akan menjadi mudah karena aku adalah pembalut kulit dan hati terlukamu dan akan selamanya menjadi tugasku.

namaku lebih dari sebuah harap. aku tak akan pernah dan ingin menjadi harap, sebab payah adalah nama kedua dari harap. aku adalah, “kamu bisa mempunyai bagian besar dari kue ini.” atau, “tentu saja. aku punya alasan untuk mengemudi dengan hati-hati dan kembali.”

namaku sederhana.
sederhana dan akan selalu nyaman.
setelah hari itu yang penuh prasangka dan tanda tanya dari dunia yang kamu kenal dan tidak.
namaku adalah seorang pelindung dan pahlawan yang gigih nafasnya, nama yang ketika rindumu akan lapar dan kehausan menemui pelepasnya.
aku adalah kemenangan dan hadiah kemurahan hati.

rumah.
D Mar 2019
Bapak, aku ingin pulang

Aku rindu dengan rumah atau ide akan rumah

Tapi kau telah mempunyainya.

Aku rindu disambut harum masakan buah tangan sang Ibu

Tapi kau tak pernah menyicipinya, Ibu tak bisa masak.

Aku rindu berduduk diatas kursi kayu yang terletak di ruang makan

Tapi kau bahkan tak pernah melakukannya. Kau, tak pernah makan.

Aku rindu akan ruang sesak penuh sayang

Akan kentalnya keakraban yang melekat di dinding-dinding bisu;
yang dalam diam mendengar isak tangis setiap manusia yang menjajalkan diri dalam rumah ini

Akan hangatnya cinta kasih yang tergurat diantara bisingnya suara televisi yang kau nyalakan setiap Minggu jam tujuh pagi dan gaduhnya percakapan seorang diri yang terproyeksi dalam tiap benak manusia, lagi-lagi, dirumah ini.

Kau tak akan menemukannya disana

Aku dan Ibumu ini hanyalah tamu

Kau adalah rumahmu

Tapi kau adalah bukan tempat singgah

Badanmu bak ruang luas tak terbatas

Tamu-tamu tak bisa lalu-lalang melalui satu pintu saja

Banyak pintu-pintu lain didalamnya namun tak terbuka

Ribuan pintu tersebut tertutup adanya

Terkunci dengan rapat

Namun kuncinya telah kau telan  

Dibalik pintu itu,

Lagi-lagi ribuan misteri

Teka-teki tentang dirimu yang tersimpan dalam boks berbagai macam ukuran

Tersimpan terlalu aman


Jiwamu adalah fondasi

Kebaikanmu harum masakan yang mengundang setiap orang

Keingintahuanmu benda mahal; memikat tamu untuk ingin bertualang ke setiap ruang

Kenekatanmu—sisi Sang Pembangkang yang kusayang—menantang mereka untuk tinggal lebih lama

Empatimu alunan musik yang menyodorkan kenyamanan

Namun parasmu, anakku sayang,

Matras termahal yang membuat mereka ingin menginap

Hati-hati dalam memberi izin

Jaga rumahmu

Bersihkan

Bagiku Istana terbesar di Dunia tak ada nilainya jika disandingkan dengan Rumah yang kau punya.
Aridea P Jan 2012
Jakarta, Rabu 8 Juli 2009

Meskipun kau t’lah tiada
Dan semua orang di dunia menangisimu
Kami tahu kau tak benar-benar mati
Karena kau akan selalu berada di hati kami

Jasadmu mungkin bisa mati
Tetapi jiwamu akan selalu bersama kami
Kami percaya kau akan terus menjadi bintang
Bintang yang bersinar dan tak pernah hilang
Selamanya ... selamanya... dan selamanya

Kami percaya itu
Damailah kau , Ayah

(Untuk Almarhum Michael Joseph Jackson)
Moonity Sep 2018
Aku tak mampu mencintaimu serupa sosok yang kau kasihi lalu
Tak mampu pula mencintaimu ibarat kau menyayangi belah jiwamu
Cintaku sebesar surya
Lamun cintanya seolah semesta

Maka izinkan aku menjadi langit yang membuatmu hirau akan buana
Terbanglah dengan tinggi
Rujuklah saat kau tak mungkin bernapas di bimasakti yang luas
Pulanglah ketika semua yang kau rasa gelita
Rindulah pada rumah yang tak suah kau cinta

Sebab aku mencintaimu tanpa khawatir
akan cintamu berlabuh pada siapa
—kalau tanyamu tentang bagaimana cara mencintai sedalam aku padamu. Maaf, sekalipun kuberi kiatannya, hanya aku yang mampu mencintaimu dalam makna.
Afeksi cita Jun 2020
•••
Tak apa..
Dalam hidup pasti akan ada cela
Tak apa..
Biarkanlah mereka semua tertawa

Hidup memang tidak akan pernah sempurna
Namun, hidup akan selalu menyimpan cerita
Dan selalu ada makna indah tersirat di dalamnya
Yang akan menuntunmu untuk belajar dewasa

Dirimu hanyalah milikmu
Ragamu akan selamanya menjadi milikmu
Begitu pula dengan sukmamu,
Yang akan selalu terikat dan melekat pada jiwamu

Mereka yang mencela
Hanya melihat yang ada di depan mata
Namun, dirimu lah yang tahu semua di balik realita
Biarkan mereka puas mencela tanpa rasa iba

Namun, kau harus percaya
Tiap nyawa memiliki kebaikannya
Tiap jiwa memiliki indah benderangnya
Dan tiap insan, pasti memiliki jalan terbaiknya

Kamu hebat meski tidak sempurna
Kamu indah meski tanpa dasar fakta
Teruslah berteman dengan semesta,
Niscaya kau kan temukan "bahagia"
•••
fatin Aug 2022
ah bagaimanalah aku bisa menulis tentangmu?
kerna tak ada bait kata bisa melukis senyummu
tak ada puisi indah dapat menceritakan bagaimana matamu bersinar cemerlang saat kau jatuh cinta,
dan tak ada tulisan yang bisa membuat tafsiran fikiranmu yang sesak.
kamu sempurna, aku sahaja yang biasa buat kamu.
.
.
malam itu kita sibuk berbahas soalan,
tapi...
tak kau habiskan cerita tentang kisah cintamu yang berakhir kejam,
tentang amarahmu terhadap ditaktor dan bencimu pada korupsi,
dan tentang bagaimana angin rindu entah dari siapa yang tak lagi menyapa pipimu...
"kamu cantik"
cara kau memutus obrolan kita,
"kamu pintar!" bilangku sebagai jawapan pada pujian itu
.
.
seperti kecewa dengan semesta yang tak pernah ramah denganmu
"dunia ini sibuk, ya? porak perandanya tak habis"
kau soalkan dunia kepada ku
seperti sengaja...
.
aku yang mentah soal dunia
dan kamu seolah tahu selok beloknya
fikiranmu kacau
banyak soalan tak berjawab
ada cerita yang tak kau bilang pada dunia
ada luka yang tak tersembuh dengan cinta
ada rindu yang tak disentuh
dan ada nama yang tak ingin kau sebut
riak muka mu aku tahu, kamu sedang tak aman
tapi kau temukan nyaman denganku
aku
yang sifatnya sementara
.
ah.. bagaimanalah aku bisa menulis tentangmu?
kamu terlalu bijaksana buat ku
kau bukan lawanku...
dan aku cuma ingin menyentuhmu
mengubat jiwamu..
ah.. bukan,
aku ingin merinduimu!
meski kita tak lagi pernah bertatap mata
.
.
.
semoga kita ketemu ya?

— The End —