Submit your work, meet writers and drop the ads. Become a member
Atta Dec 2018
teruntuk kamu yang harumnya sudah hilang dari sisiku
yang jalannya sudah bukan aku yang mendampingi
yang tidurnya sudah bukan aku yang dimimpikan

tuan, apakah kamu pernah sesekali memikirkanku setelah sejenak pergi?
aku letih mencari sendiri jawaban dari semua pertanyaan
aku letih mencari kesalahanku dari semua amarahmu

untuk satu senja di bulan desember
selamat menikmati purnaku dalam bayanganmu
jadi puisinya berima aa aa dan ab ab heu sadar ga :(
Amira I Feb 2018
Ku putar sekali lagi nyanyianmu malam ini,
sebagai penghantar tidur dan penyemangatku esok pagi.

Katamu aku mataharimu,
menebar kehangatan ke sekitarku.

Kau bilang kau tak dapat lupakanku,
juga tak mampu menyatakan ku milikmu.


Tak sadar kah kau yang membohongi diri sendiri,
menyamar sebagai pujangga yang hanya bisa berjanji.

Janji yang kita berdua tahu,
bahwa kata-katamu itu palsu.

Berjanjilah malam ini; bahwa kau takkan ada di sisiku.
Tepati, amali, sebelum waktu ‘kan berlalu.
inspired by Ardhito’s song; The Sun.

— The End —