Submit your work, meet writers and drop the ads. Become a member
 
May 2022 · 321
End of May
Coco May 2022
Rabu ke rabu
Abu semakin kelabu
Mengapa aku bersendu?
Aku yang kecewa dan mengecewakan

Semoga kelak kau semakin berharga
Begitu pun aku
Sehingga jika diizinkan bertemu kembali,
kita mampu bersinar bersama
#puisi #indonesia
Mar 2022 · 317
Ada kita
Coco Mar 2022
Tentang malam yang berhembus sunyi
Tetapi juga sangat berisik
Terutama di hati dan pikiran ku
….
Saling menyakiti adalah kita
Saling menyayangi juga itu kita
Tapi saling berkomitmen, apakah ada kita di ciptanya?
Jul 2020 · 727
Jeritan
Coco Jul 2020
Menuju malam sabtu, lagi lagi aku menghela napas

Melihat caramu menatapku, itu membuatku sakit
Mendengar suara mu saja aku muak
Bagaimana kau melangkah
Bersenandung kala di motor
Menyapa mereka yang kau bilang teman
Memuakkan

Kau tau? Bahkan saat menggenggam tanganku, rasanya seperi kau mencekik hatiku
Sesak

Kau; Tertawa hingga berurai air mata
Aku; Menangis tanpa melepas air mata

Kau lihat kan perbedaannya?

Apa memang aku yang harus bersakit?
Apa aku layak menerima ini?
Apa yang sudah ku lakukan di kehidupan sebelumnya hingga aku mendapatkan rasa seperti ini?
Tolong jawab aku
Nov 2019 · 710
Keliru
Coco Nov 2019
Hari ini aku merasakannya
Aku kira tidak akan secepat ini
Ternyata aku keliru

Terbesit rasa untuk berbagi
Berbagi ruang dan waktu
Berbagi tawa
Berbagi kesedihan dan kekecewaan

Aku yang tak ahli dibidangnya
Merasa diperbudak
Akal sehat ku tersisihkan
Padahal, sebelumnya aku seorang rasional

Batin bersorai bersama aku yang keliru
Menelan pahitnya kata yang tak terucap
“Apa aku mulai merindukannya?”
Aku tidak tau pasti
Tapi yang penting,
aku sudah memasukkanmu kedalam jurnal pikiranku
Dan itu berarti kau akan menjadi orang penting bagi ku
Sep 2019 · 905
Tuan, Rinduku Mengusikku
Coco Sep 2019
Silau mobil menabrak kelopak mataku
Bersandar pada jendela kenangan
Sambil tangan berpeluk pada ruang hampa

Aku melewati bekas tapakan kita, lagi
Aku langsung mengembara melewati waktu

Masa itu, kita duduk berdampingan
Sangat jelas diingatanku
Didalam bis, kita mengobrol
Kau duduk bersandar di bangku mu
Dan aku yang bersandar di jendela

Kau hanya fokus padaku
Menatap ku dengan sabar sambil mendengarkan cerita ku
Bahkan, kalau boleh jujur, pada masa sekarang pun aku masih ingin tatapan itu, lagi

Bagaimana kau tersenyum melihatku berimajinasi
Menyambut segala harapanku

Tuan, aku ingin melihatmu lagi
Adakah celah kesempatan itu?
Masihkah kau sama seperti isi memori ku?
Hope u get the feeling
Aug 2019 · 653
Kita, Selangkah?
Coco Aug 2019
Dari 1000 langkah bersama,
Ku tau artinya
Kita bukan selangkah
Tapi setujuan
Kau ingin melalui B dengan tujuan C
Aku ingin melalui A dengan tujuan C
Aku baik baik saja
Aku percaya, berbeda bukan berarti salah

Kau selalu membenarkan argumen
Mengagungkan apa yang kau yakini
Mengucilkan yang berbeda denganmu
Tidak bisakah kau akui saja?
Aku benar dengan pandanganku
Dan kau juga benar dengan pandanganmu

Tidak bisakah kita redam ego
Dan melangkah sejajar?
Bukankah tujuan kita di awal seperti itu?
Aug 2019 · 635
Sempurna, kan?
Coco Aug 2019
Disela musik yang teburai,
Terdapat rasa yang menyatu

Sambil bernyanyi terdapat dua pasang mata yang bercahaya
Saling tarik menarik
Menjaga agar tetap satu frekuensi

Sangat lucu melihat ini semua
Bagaimana musik dan nyanyian dapat menutupinya
Padahal, pipi keduanya telah bersemu
Bibir keduanya tak henti melengkung ke atas
Ditambah, sudah saling mengenal
Sungguh kurang apalagi?
Aug 2019 · 865
Ujung Lembayung Surya
Coco Aug 2019
Bersama suara tawa
Terdengung hasrat hati sedikit kata
Dia yang berbaik hati
Dan saya yang bersakit sakit

Merangkak dibawah kebaikannya
Menggumam kala dia tertawa
Gapai senyumnya yang tak kasat hati
Bahkan, rela tenggelam dalam pasir khayalnya

Hm, apakah ini saatnya?
Pengakuan akan hasrat hati sebenarnya?
Mengenai rasa dan karsa

Di akhir petang ini,
Bersama riakan air dan sapaan ombak
Bahkan ditemani oleh anak kepiting lucu
Dan lembayung surya sebagai saksi
Saya, sang khalayak yang tengah berdiri
Memintanya untuk berhenti
Baik dalam melangkah, ataupun berlari
Karena saya akan mencari sisi ujung lembayung surya yang lain
Dan dia tak perlu tahu jika memang tak ingin
Terima kasih
Hope u enjoy it!
Aug 2019 · 637
Bersama Kecanggungan, lagi
Coco Aug 2019
Saat itu dia melihatku,
Aku....hanya bisa melihat sekitar
Kau tau kan bagaimana rasanya?
Sangat malu hehe
“Tunggu disini, aku akan mengantarmu”
Dia pergi dengan kikuk, mengambil kendaraan
Meninggalkanku yg kikuk juga
Kenapa sih dunia ini
Kenapa kami jadi sama sama kikuk
Sama sama malu
Sama sama kaget
“Hhhh” helaan napasku terdengar
“Kenapa?” Tanyanya
Aku kaget “gapapa hehe”
“Lucu sekali” katanya sambil menampilkan senyum khasnya
Bagaimana ini?!
Rasanya duniaku teracak
Luruh bersama senyumnya
Tolong aku.....
Aug 2019 · 801
Bersama kecanggungan
Coco Aug 2019
Tiiin. Lalu lalang kendaraan
Aku masih disini berdiri, dengannya
Apa aku menunggu sepi? Tidak
Aku juga tidak tau sedang apa. Haha

Tiba tiba kulitku tersengat
Bukan. Bukan terkena listrik
Ia memegang tanganku dan menarikku
Mengikutinya
Kami melangkah menyusuri jalanan
Tiba tiba, dia melepas tanganku
Dia terlihat.....kaget?
Dia kaget, bagaimana denganku?
Haha lucu sekali dia ini
Aku jadi suka


Tapi, tunggu....
Ini aneh
Tanganku yang ditariknya,
Namun mengapa seakan seluruh pusat perhatian ku yang ditariknya?
Sengaja ya?
Dia ini haus akan perhatian ya?
Bilang saja padaku, biar aku perhatikan hehe
Im back. Xoxo
May 2019 · 1.4k
Rasa dengan reaksi asa
Coco May 2019
Hari ini aku ingin bercerita
Bagaimana sebuah rasa berubah menjadi sebuah asa

Saat itu..

Aku melihatmu
Berjalan, tapi tetap pada bayangan yang sama
Bagaimana bisa?
Kau sudah melewati beberapa cahaya
Yang bahkan berbeda beda

Aku penasaran
Rasa untuk membawamu dari bayangan itu muncul
Aku berharap usahaku berhasil
Sebuah rasa yang berubah menjadi asa

Lagi. Aku bermimpi
Agar kau tak berhubungan lagi dengan bayangan lalu mu
Aku bertindak. Membantumu
Lagi, asa itu berasal dari rasa yang sama.
Rasa untuk membantumu bangkit dari bayangan itu.

Namun, lambat laun rasa itu berubah
Berubah menjadi asa untuk kita memiliki bayangan yang sama

Ketika waktunya tiba, ku kira aku berhasil
Ternyata... sangat jauh dari kata itu

Kau lebih memilih menghentikan usahaku, tindakanku
Dengan alasan “aku butuh jeda”

Baik. Ku turuti maumu
aku bahkan masih berpikur positif.
Tapi semakin larut, kau tak juga kembali

Oh. Dan kusadari,
Kau pergi, bersama bayangan itu lagi
Kau menjauhi ku dan mendekati bayangan itu, lagi

Sungguh aku tak sanggup mencernanya
Rasa itu. Asa itu. Bahkan kau tak pernah menganggapnya, kan?
Sungguh, apakah kau mengerti maksud dari segala cerita tentang rasaku?
Tentang asaku?

Kau pergi tanpa mengucapkab selamat tinggal.
Bukan. Setidaknya kau bisa memujiku
Memuji atas rasa dan asa ku.

Sekali lagi, karena rasa ini, asa ku muncul kembali
Ya, sebuah asa.
Asa untuk melenyapkan segala rasaku padamu
Baik itu rasa penasaran, ingin menolong, atau rasa ingin memiliki bayangan bersama mu
May 2019 · 781
Arti hadirmu
Coco May 2019
“Whats wrong?”
“Kenapa? Ada apa?”
Kalimat yang selalu ku tunggu
Saat aku butuh wadah bercerita
Bentuk kepeduliankah?
Atau hanya seutas penasaran?
Aku tidak peduli
Setidaknya, kau masih ada saat aku butuh sandaran
Dan tempat berbagi cerita

Walaupun kita sedang berjarak,
Tidak selucu dan semenggemaskan dulu
Tapi terimakasih
Karena selalu siaga ada disisiku
Feb 2019 · 799
Rinduku
Coco Feb 2019
Di bawah lampu bulan,
Aku sadar kau menatapku
Aku yang tengah tersipu,
Berusaha tetap fokus akan topik pembicaraan

Ditengah emosional, kau menarikku ke pinggir
Berteduh di matamu yang sejuk
Ya. Kau berusaha menurunkan suhunya
Agar tidak sepanas sebelumnya

Masih ada beberapa hal kecil yang ku ingat tentang dulu
Dan ku rindu
Walaupun kau tak ingin mengingatnya

Hanya untuk malam ini
Biarkan ku kirim rindu ku
Aku pernah membaca,
“Kau hiduplah bahagia, untuk rindu ini biar aku yang mengurusnya, karena aku pemiliknya”.

Sekian dan salam rindu.
Feb 2019 · 988
Tuan Labirin
Coco Feb 2019
Halo Tuan,
Masih ingatkah waktu kita tersesat?
Dilabirin Waktu bersama
Kau seolah paham dengan alurnya
Menuntunku

Aku tersenyum dari belakang
Mengikuti tapak kakimu

Ditengah jalan, kau berhenti
“Aku sadar” katamu.
Mari kita berpisah
Dan jika memang benar alurnya,
Kita akan bertemu di ujung labirin ini

Aku berhenti dan menabrak punggungmu
“Mengapa?”
“Apa?”
Aku masih tidak bisa berpikir jernih
Hanya kalimat tanya yang ku pikirkan
Kau tau aku tak paham dengan labirin ini kan?
Dan kau suruh aku berjalan sendirian,
Dengan hadiah “jika benar kita akan bertemu di ujung labirin”
Tidak



Tuan, lebih baik kita tak bersama dari awal
Akan sangat mudah bagiku untuk memahami alur ini jika aku sendiri saja
Terimakasih untuk setengah perjalanan ini
Dan untuk ujung labirin,
Ku harap aku menemukan ujung labirin lain,
Dan kau pasti tau alasannya.
Xoxo
Jan 2019 · 306
Untitled
Coco Jan 2019
Kalau aku bilang “baik baik saja”,
Akankah semuanya baik baik saja?
Dec 2018 · 1.2k
Kepada Puan Bertopeng
Coco Dec 2018
Setelah kesekian kalinya,
Dia berusaha

Di sudut nyala lilin kecil
Dia dapat kembali menangis
Terisak hingga kelelahan
Mengeluarkan semuanya
Dan jatuh tertidur

Wahai puan,
Berapa lama topengmu itu kau gunakan?

Tak apa jika kau ingin bersedih,
Tak apa jika kau ingin marah,
Tak apa jika kau merasa dunia ini tak adil

Jangan mengunci dirimu,
Terdapat langkah kaki yang ingin menemanimu diluar sana
Persilahkan lah

Untukmu,
Tolong jangan memenjarakan diri sendiri
Enjoy it!
Nov 2018 · 1.5k
Mohonku
Coco Nov 2018
Ya
Langit ini terlalu indah untuk dilihat saja
Tanah ini terlalu luas sebagai sebuah pijakan

Bisakah aku melihat sisi langit lainnya?
Bisakah aku mengenal sudut pijakan lainnya?

Aku juga ingin bertemu dengan senja di langit utara
Apalagi saat fajar mengintip di langit selatan

Aku tidak dari timur
Ataupun barat
Aku ditengah.
Ditengah tengah kebingungan

Aku hanya ingin mengenal tanah di sudut barat daya
Di sisi tenggara
Menyapa tanaman dan makhluk hidup lainnya

Salahkah aku?
Aku hanya makhluk yang serba ingin tahu
Tolong, jelaskan padaku mengapa ini salah
Mengapa ini dilarang?!

Aku juga ingin menikmati sinar sang surya dari sisi yang berbeda

Apakah aku terhukum?

Aku bukan peminta
Apalagi pengemis
Tapi kali ini, bisakah kau jelaskan padaku?
Apa? Mengapa?
Hiiiiii. Have a nice day and thank you!!
Nov 2018 · 1.8k
Beda Rasa
Coco Nov 2018
Aku ikut tertawa
Aku ikut tersenyum
Tapi rasanya berbeda

Aku bersama mereka
Tapi aku tidak bisa menggapai
Dan tidak ada yang menggapai..ku

Ku kira aku air
Ternyata aku hanya embun
Ku kira aku cahaya
Ternyata aku hanya bayangan

Aku berada di kotak ilusi
Berdinding fatamorgana

Bersama tapi terpisah
Hanya aku
Hanya aku yang dipisahkan

Haruskah ku pergi?
Atau mereka yang ternyata berbeda?
Hiii. Im indonesian and not giod at English
Thank you and sorry
Have a nice day! Xo
Oct 2018 · 301
Jejak Abu
Coco Oct 2018
Lilin telah nyala
Musik telah berirama
Inikah saatnya?

Tanpa diminta ia datang
Aku yang tak menutup pintu, pasrah

Ia berjalan di alur kerangka kepalaku
di setiap sudut batinku
Abu abu, tapi bahagia

Lilin padam
Musik berhenti
Tapi mengapa dia tak pergi?

Tolong, waktu mu sudah habis
Kau bisa pergi, jejak abu
Jangan takut
Aku tidak lupa dengan keabu abuannya

Aku hanya tak bisa berpikir
Mengapa dia memilih menjadi jejak abu?
Hellooo.  Im Indonesian and not good at English
Thank you and sorry
Xo
Oct 2018 · 1.0k
Kala Kita Menjauh
Coco Oct 2018
Aku tidak peduli dimana
Yang penting bersama

Dibalik kabut itu,
Aku tau kegelapan menunggu

Mohon ku,
Untukmu yang melaju
Jangan terlalu cepat atau lambat

Mari nikmati kabut dan gelap
Untuk saling berusaha memberi cahaya
Hellooo. Im indonesian  and not good at english.
Sooo thankyou and sorry.
Xo

— The End —