Submit your work, meet writers and drop the ads. Become a member
Aug 2017
sudah kuceritakan pada senja
tentang hari yang kulewati
bersama mentari bahkan hujan
dan aku merangkai kisahku

tapi kadang aku bercerita pada malam
malah, bulan dan bintang juga ikut bercengkrama
iya, jika hari tak hujan
mereka berani menemuiku

aku mencoba mengerti bahasa mereka
sama hal nya yang mereka lakukan
tapi kuakui mereka pendengar yang baik

aku masih berdiri didekat jendela
memahami gestur dan menunggu jawaban mereka
atas pertanyaan yang kuajukanΒ Β tentang seseorang
dan menitip pesan rahasia untuknya
NURUL AMALIA
Written by
NURUL AMALIA  23/F/Indonesia
(23/F/Indonesia)   
1.4k
 
Please log in to view and add comments on poems