Submit your work, meet writers and drop the ads. Become a member
Aridea P Dec 2011
Palembang, 17 Desember 2011

Aku kehilangan emosi ku
Ketika semua terlepas hilang

Bukan aku
Bukan
Bukan
Bukan aku

Merenung . . .
Hanya ada aku
Di ruang hampa
Di negeri antah berantah
Menunggu cahaya
Tuk menarikku keluar
Ke terik sinar mentari terpanas
Tuk memerah peluh sendiri
Karena terlalu lama beku akan kesunyian

Pernah ku bermimpi nirwana
Indah, tak terharga
Dibuat dari batu ketaatan
Dilapisi emas keimanan
Dipagari kayu keikhlasan
Sederhana, tak menarik
Sulit pun tuk di huni

Aku sudah di sini
Di tempat aku berada
Di gedung mewah penuh kesenangan
Dibuat dari berlian kemusyrikan
Dilapisi perak kemunafikan
Dipagari besi keserakahan

Aku sudah terlanjur di sini
Mati rasa
a Apr 2020
biarkan saja membekas
kalau memang ia murni; sejati
jangan dipagari
buat apa repot-repot?
"aku yang bunuh", ujarmu
tapi selalu kau cari ia yang bersalah
kau tak pahat tumbuh; tak juga lukis mekar
tanggalkan permainanmu
seolah-olah Tuhan
lupa kah tuan pernah belajar melangkah
saat ibu membawamu ke gurun?
tanpa se-utas pun hak memilih
bahwa taman adalah cita-citamu

— a

— The End —