Submit your work, meet writers and drop the ads. Become a member
Jack Jun 2022
Terbangun aku di kamar mimpi,
dulunya kau ada di sisi,
kini sepi,

mata dan minda tempat ku jelajah,
menerokai diri mu tanpa lelah,

kembara kita tiada henti,
kerna, tiap kali kita bersua,
kucupan dan senyuman manis menghiasi pipi,

ku susun aksara ini,
untuk mereka tahu,
bertapa indahnya kau di mata ku

cereka tiada noktah atau koma,
kerna di sini,
kau kekal selamanya.

Bila kau tiada,
Jumantara ku gelita
Malam ku sunyi tanpa suara,
renjana pada roh ku kian lemah.

ku berharap kita bersua lagi,
dengan renjana sama dengan ku,
kau bagaikan sahmura,
menghiasi kamar mimpi,
dengan ukiran kirana di bibir,

kerna

Gian aku kepada sanubari mu,
tiada henti
Kuharap renggang antara kita hanya sejauh epsilon, sayangku.
Tak ada sela bahkan tuk menilik pelupuk mata masing-masing.
Dan jika limit epsilon menuju nol
Maka ini tenggat kita, sayangku
Bekukan ponsel pintarmu
Abaikan saja waktu menyiram tanaman petang ini
Lebih-lebih biarkan jemuran dibasahi gerimis
Kita tak punya banyak waktu, sayangku
Mari nikmati
Sedemikian sehingga gairah renjana menemani percakapan masa lalu kita
Ada hal yang terlalu indah.
Tak bisa di jamah,
Pembicaraan dengan mu yang mengusik kalbu ,
Menambah candu pada irama suaramu.

Singkat , penuh arti.

Kau yang terlalu pemalu,
Aku yang begitu terpaku.
Ingin bercakap hingga lupa waktu.
Namun gengsi masih terbelenggu.


Diam-diam menatap ,
Diam-diam bergejolak,
Matapun saling menatap,
Garis senyum mulai terkuak.


Kita sama-sama saling
Saling tahu,
Saling ingin,
Dan tak saling mengungkapkan,.


Sore yang mnjadi saksi mata,
Pada pembicaraan di meja kedua,
akan sekeping hati yang kian pasrah,
Rasa Ketidakpastian yang ditelan mentah,
Menjadi tema pembicaraan yang kian membetah.


Sejatinya, harapan kian menggersang,
Mengikis hati tanpa bak diiris pedang,
Dan semakin rasa ini mendalam,
Semakin menumbuh renjana dalam diam.


-Tan

— The End —